Rabu, 25 Juli 2012

Laskar Ungu

lomba nasyid ^o^
Sahabat.... kau slalu ku ingat dalam setiap senyum ku,, mengalir seperti aliran darahku terasa dalam setiap denyut nadi ku berdegub bagai detak jantungku... tangismu adalah duka ku,, tawamu bahagia bagi ku... selalu.... ^_^ berbicara soal sahabat,, aku adalah tipe cenderung sanguinis... yg suka memiliki banyak teman atau pun sahabat,,, entah mungkin sama atau berbeda, setiap mereka selalu ku anggap seperti saudara sendiri. Semua terasa special bagi ku,, bagi kehidupan ku. Mungkin kesempatan kali ini aku akan menceritakan sedikit perjalanan ku bersama Laskar Ungu.
pertama, aku akan mengenalkan satu persatu personil nya :D
ini adalah Meri Afriani, lahir di Lahat, 20 mei 1991. dia mempunyai kakak bernama Febri dan adik Deska. asal sekolah SMA N 2 Lahat. hobbi nya banyak. dan hal yg plng tdk dia sukai "didiamkan secara tiba2 & ditegur or dipermalukan didpn org bnyak". dia sangat menyukai tokoh kartun "Detective Conan" dan sangat menyukai warna Biru, jagoan bolanya Intermilan. dia anak yg pendiam yg tdk pny banyak "ulah" or tdk neko2. mudah tersentuh, cantik, putih mirip artis korea dan bnyak lagi. dia adalah teman pertama ku dikampus...




yg kedua adala Wiwid Widya Astuti, lahir di Palembang 17 agustus 1991. dia hanya memiliki satu kakak perempuan. wiwid sangat menyukai masakan yang manis2 coz dia orang sunda, tidak menyukai kucing. banyak belajar dari kebiasaan baik nya dia setiap hari, sempat tinggal bersama dalam waktu yang lumayan lama. dia pintar masak kue-kue. boleh la belajar dari ciwid...






yang ketiga, Epilia Nirbaya, yang akrab q panggil pipin,,lahir di palembang 20 juli 1991. dia memiliki 2 orang kakak. dia orang yang selama bersamaku belum pernah menyakiti hati ku walau sedikit. karena dia adalah orang yang sangat waspada, wanti2 dengan sikap dan kata2nya bisa menyakiti orang lain, dia tipe orang yang selalu mengalah tidak egois. aku sangat menyukai nya, ibu & bapaknya sudah ku anggap seperti  orang tua sendiri, dia anak yang rajin, selalu ada2 saja yang ahrus dia kerjakan biar bisa bergerak dan bekerja..



ini adalah Isgiandini, anak pertama dari 6 saudara. lahir di Palembang 23 oktober 1991, dia anak yang pintar, rajin dan ulet. sangat menyukai ice cream. sifat dan sikapnya yang masih sangat unyu2 sering membuatku gemes...hehe... dia palnig jujur dengan diriku. dia mau terbuka dengan ku.. apa pun itu.. dia sangat hobi belanjaa... apa saja yang penting belanja...



dan yang terakhir Revi Celviyani, anak tertua dari 4 saudara. yang akrab aku panggil Apem karena pipi nya yang waahhh...apem banget. dia memiliki otak bisnis yang tinggi. hehe.... dia orang yang ceplos apa adanya dan memiliki tingkat perhatian atau respon ke teman itu sangat tinggi. dia tipe anak yang hemat dan suka menabung. setiap pekannya disibukkan dengan memprospek orang2 ...hehe...






yah... itulah perkenala singkat tentang personil laskar ungu. awal terbentuknya itu semua bermula dari aku dan meri adalah teman dekat, Wiwid dan Dini teman dekat, Pipin dan Revi juga teman dekat. karena wiwid dekat dengan ku dan Pipin dekat dengan wiwid akhirnya bersatu dan membentuk sebuah komunitas yang kami sebut laskar ungu.

Meri & Cika
Wiwid & Dini
Revi & Pipin
sebenarnya yang hanya menyukai warna ungu itu cuma aku dan wiwid. tapi entahlah, kenapa begitu saja aku mencetuskan nama nya dengan nama "LASKAR UNGU". siapa yang tidak kenal dengan laskar ungu??? haha #Lebay... yang selalu jadi sorotan anak2 terutama anak2 jurusan fisika. yang menjadi panutan anak2 lain, yang bisa menjadi solusi buat yang lain, yang sudah merangkai misi dan cita2 kedepan, banyak target asa yang sudah digantungkan bersama.

yah itu lah yang harusnya yang dilakukan seorang sahabat, yang tidak hanya menerima kita sekedar apa adanya, tetapi dia akn selalu berushaa semampunya menjadikan kita lebih dari skeedar apad adanya. yang selalu menjadi solusi bagi sahabatnya, selalu mnegingatkan ketika salah, saling menguatkan ketika lemah, saling menjga aketika rapuh, saling memaavkan ketika salah, saling mengerti dan saling memahami, saling memberi dan saling mencintai.

tak ubahnya seperti yang lain juga, setiap nikmat yang terasa selalu ada hambatan yang menghalangi untuk mencapai kenikmatan itu yaitu itu adalah sebuah ujian.  memang benar masalah akan mendewasakan kita dalam berfikir dan bersikap. semakin banyak maslah maka semakin banyak pengalaman kehidupan yang kita dapatkan. itulah salah satu hal yang berharga dalam kehidupan ini.

Laskar ungu,
banyak yang sudah ku lalui bersama kalian,,,
banyak keindahan yang nikmat ku rasakan bersama kalian,,
juga banyak masalah yang kita selesaikan bersama...
sangat banyakkk....
3tahun lebih sudah kita bersama...
tak terasa banyak canda, tawa atau pun duka yang sudah kita lalui...
masih ingatkah kalian akan janji kita bersama...??
masih ingatkah kita ketika kita tertawa bersama???
masih ingatkah kita ketika kita menangis bersama???
masih ingatkah kita ketika marah menghampiri kita??
masih ingatkah kita ketika malu menghampiri kita???
masih ingatkah kita akan lirik lagu "Sebiru hari Ini"???
masih ingatkah kita akan semua jejak langkah kita membangun Himapfis lebih baik???
masih ingatkah kita akan semua rangkulan tangan kita??
masih ingatkah kita akan semua cerita yang hanya akan tinggal cerita ??
masih ingatkah kita tentang keegoisan yang selalu PEDEKATE dengan kita???
masih ingatkah kita tentang luka yang sudah kita lukis dihati saudara kita??
masih ingat??? apa sudah lupa??

semua terasa berbeda dan indah ketika kita makan bersama di Kamar ku dulu....
semua terasa ketika kita menangis bersama di musholah Fkip...
semua terasa serius ketika kita membuat strategi di kepengurusan Himpunan...
semua terasa hangat ketika kita saling merangkul dekapan dada ini...
semua perjalanan terasa dekat ketika kita berkunjung kedesa ku yang hanya 5menit pangkat tak hingga.....

tapi...
yah..itulah cerita..
walau nanti kita tak bersama jadikan rabithah pengikat hati kita..
saling hadirkan dalam setiap do'a kita...
kelak kita akan bersama lagi di SyurgaNya..aamiin
selalu sayang kalian....
cinta kalian karena Allah..

di masjid Pusri

di Ruang kelas

di musholah FKIP

di masjid agung plmbng

maulid nabi

ruang baca

isra mi'raj

taman jurusan



di PS mall

stadiun olahraga

bank BNI

air terjun bedegung

seminar motivasi

printer rusak

siap2 pengajian angkatan


berangkat kuliah

semangat TIMSES


jodjing




Minggu, 08 Juli 2012

????


aku tahu, aku lihat, aku dengar...
kalian telah memiliki bintang tiap malam,
kalian telah memiliki matahari di siangnya,
pertanyaan ku itu terjawab,
semua sesuai teori,,,
tak satu pun melesat terlalu jauh dari sang budak pikiran,

kamu tahu bagaimana rasa jika tertusuk duri kecil yang halus???
yang tak jelas tampak, tapi sakit nya sangat terasa...
dan juga terkadang sedikit banyak bisa dinikmati..
ini duri mau diapakan ya??
di keluarkan tapi tak jelas..
di simpan sakit yang terasa...
di diamkan hanya sia-sia...
lantas aku hanya seorang pengembara,,
masih disini sebagai pengembara..
masih menikmati setiap hembusan angin malam..
menanti fajar menembus pekat nya embun melumatkan dahaga,
merasakan setiap detik ada cintaNya untuk ku

mendengar syahdu nan merdu dari setiap denting air mata langit,
dari setiap bunyi jangkrik serta semilir angin membuat semua menjadi lebih berirama...
entah apa itu..
entah apa ini..
jelas atau tidaknya dalam benakku
"dirimu di hatiku sudah terlalu lama"
jujur.......
aku tak pandai berkata-kata,,
apa lagi menghias kata
aku hanya ingin berucap apa adanya
aku hanya ingin seperti kalian
memiliki satu bintang di setiap malam,
dan memang..
ia tak pernah membuat buta tetapi hanya melumpuhkan logika..
terkadang tak sempat terbayang
terkadang tak sempat terpikirkan
terkadang tak diterima oleh akal
terkadang semua bisa dilakukan
tapi aku tak mau
tak mau semua hanya semu
palsu atau pun topeng
aku ingin apa adanya.


kau tahu..
semua menjadi saksi di saat aku berucap
"dirimu di hatiku sudah terlalu lama"
jangan kalian bertanya-tanya
aku jelas tak mengerti ini semua..
jelas tak mampu ku jawab
tak mampu dijelaskan dengan kata,
tak mampu dijelaskan dengan sikap,
tak mampu dijelaskan dengan ekspresi dengan berbagai macam intonasi kata,
tak mampu karena hanya aku yang mampu merasa
tapi sudah lah
aku harus pergi dan berlari...
karena menyimpan saja aku tak mampu apalagi membuangnya



"4 d'fes 191010, 4 d'las 060112"
semoga CintaNya selalu tercurah untukmu
semoga kau bisa menepati janjimu untuk selalu bahagia dimanapun, kapanpun, dan dengan siapapun.
^_^

 (minggu, 8 juli 2012) 23:59 wib
agar pelangi mau menuntun ku ketika aku ke langit nanti......

Selasa, 03 Juli 2012

MERANGKAK!!!

baru saja membaca karya mbak cenung soal "merangkak",,,,selang beberapa jam aku pun kembali membaca kata "merangkak" dari salah satu orang yang aku hormati,
kata merangkak pertama yang ku baca "saat detik merangkak menyambut waktu subuh"
kata merangkak kedua yang ku baca "merangkak kau sekarang"
dapatkah kalian bedakan dua kalimat diatas?

mari kita analisa bersama..
kalimat pertama disini merangkak  berarti berusaha untuk melakukan meskipun tertatih karena baru memulai suatu perjalanan yang sudah menjadi tujuan.
kalimat kedua disini merangkak berarti memerintahkan seseorang agar mau berusaha untuk bersujud dihadapannya meskipun tertatih karena sebuah kesalahan.
yaa kurang lebih seperti itu, mungkin pendapat kita berbeda tetapi disini aku yang merasakan...(agak ngeyel yee)

mungkin teman-teman menanyakannya,, terus apa hubungannya?? lantas apa yang mau kamu tulis??
entahlah aku pun bingung mau menulis apa. yang jelas jangan kalian tanyakan tentang kekuatan ku untuk bertahan disini. semua untuk kebanggaan mereka. (astaghfirullah,,luruskan niat hanya karena Allah)...semuanya butuh alasan, begitu pun dengan aku, aku mampu bertahan karena aku punya alasan. yang jelas aku tidak suka dengan hal yang saling menyalahkan. tapi namanya hidup, pasti ada bumbunya... ye ke??.

hmm...tapi nasi sudah menjadi bubur..
ini bukan berarti tidak bermanfaat lagi..bukankah jika kita memakan bubur itu tandanya kita sudah membantu mempermudah pencernaan kita bukan??
jadi tidak ada kata terlambat teman, biarkan yang sudah terjadi terjadilah, sekarang saatnya kita mencari solusi untuk kebaikan bersama. HELLOOWW bukan untuk saling menyalahkan. STOP!!!!
i believe everythings gonna be okay, insyaAllah.^_^

bukankah kemarin waktu yang dulu-dulu sekali..(bulan mei tengah) kita sudah berjanji untuk memperbaiki??? bukankah kita sudah saling mengingatkan untuk tidak mudah "terpancing emosi"???.
eeergggghhhhhhh.....semua semu. semu. palsu. topeng. abstrak. apa beda kita jika masih saja seperti ini.

hmm...mulutku malam ini terlalu kaku untuk menenangkan keadaan. entah, aku hanya mampu mengajak untuk memanjatkan do'a rabithah untuk kebaikan bersama. maav teman, bukan aku takut dapat nilai kecil atau mau menjilat untuk IPK yang besar. aku hanya takut Allah marah pada ku jika aku menjadi bumbu hingga terbentuk sebuah kebencian akhirnya menjadi sebuah permusuhan. maav juga untuk orang yang aku hormati, aku bukan untuk membela anda, aku hanya ingin menjadi jembatan bukan jadi jurang. bukan kah semua akan terasa sangat indah jika yang tua mengayomi yang muda, dan yang muda menyayangi yang tua.??

marilah kita saling mendo'akan untuk kebaikan bersama. berbeda pendapat boleh tetapi apa harus berujung seperti ini??


###
sejenak melupakan sedikit permasalahan itu, sembari mengerjakan tugas sebagai mahasiswi aku pun merenung, menatap dalam bait syair rabithah....berharap esok ada keajaiban dariNya. (lah ini mah masih kepikiran bukan melupakan,,hehe)
tapi aku serius...ku tatap dalam menghayati setiap bait nya serta diiringi dengan lantunan surah Arrahman,..terasa nyaman,,nyaman sekali. tiba-tiba saja aku menginginkan hujan agar segera turun..karena hujan bisa menyamarkan air mataku...(gerimis pun datang, subhanallah)

berpindah mata ku melihat jam sudah menunjukkan pukul 1: 30 wib. tugas yang mendadak dijarkom pun belum selesai. ingin menyerah rasanya, tapi kekuatan itu muncul. yaRabb, hamba berharap esok ada keajaiban. aku tahu, kekuatan itu terlalu dalam hingga mampu berkarat, hanya saja selalu ada cara untuk mengasanya agar tetap tajam. yup, selalu ada cara. semua cara adalah bersumber dari Mu melalui perantara pilhanMu.

sudah, ah ini akan hanya membuatku lelah hati yang bisa membuatku tidak bersyukur, astaghfirullah..
insyaAllah, esok akan baik-baik saja.

mari lanjutkan mengerjakan tugasnyaa...semangKA cika :)

"tidak ada seorang pun yang tahu ujung dari hitam putih perjalanan ini. so, always positive thingking to Allah"

di Lrg Anggrek 18 Kamar 6 pukul 01.45wib.